WhatsApp Icon

BAZNAS Jawa Timur dan BAZNAS Bojonegoro Salurkan Bantuan Gerobak di Kecamatan Ngraho

20/11/2024  |  Penulis: Mada Martha Deansyah

Bagikan:URL telah tercopy
BAZNAS Jawa Timur dan BAZNAS Bojonegoro Salurkan Bantuan Gerobak di Kecamatan Ngraho

Gerobak Baznas Jatim | BAZNAS Bojonegoro

BOJONEGORO – Baznas Jawa Timur dan Baznas Bojonegoro kembali salurkan tiga gerobak kepada pedagang di Kecamatan Ngraho untuk meningkatkan ekonomi. Penyerahan dilakasanakan pada rabu (20/11) bertempat di Aula MWC NU Ngraho

Hadir dalam acara penyaluran Bapak Wakhid Priyono selaku Ketua Baznas Bojonegoro didampingi Bapak Kun Sucahyono selaku Wakil Ketua II Baznas Bojonegoro Bidang Pendistribusian, perwakilan MWC NU ngraho, tiga orang penerima manfaat dan staf Baznas Bojonegoro.

Penerima manfaat gerobak adalah Ibu Rumlah yang berjualan bubur, Bapak Mohammad Sofi’I yang berjualan bakso dan Bapak Ali Mahmudi yang berjualan es.

Bapak Kun selaku wakil ketua II Bidang Pendistribusian berpesan untuk tidak lupa mnyisihkan hasil berjualannya untuk disedekahkan.

“Jangan lupa nanti kalu berjualan hasilnya sedikit disisihkan untuk disedekahkan, jangan takut untuk hilang atau berkurang, karena akan dilipat gandakan oleh Allah” pesannya.

“Semoga dengan bantuan gerobak ini, para penerima bisa lebih meningkatkan omset penjualannya, sehingga ada peningkatan pemasukan untuk keluarga,” tutupnya

Tiga gerobak yang telah disalurkan adalah bantuan dari Baznas jawa Timur yang bekerja sama dengan Baznas Bojonegoro, selanjutnya masih banyak gerobak yang masih dalam proses penyaluran.

Bagikan:URL telah tercopy

Berita Lainnya

Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat